Home » Berita » Nasional » Presiden Prabowo Minta Maaf Belum Dapat Berikan Program Makan Bergizi Gratis

Presiden Prabowo Minta Maaf Belum Dapat Berikan Program Makan Bergizi Gratis

Redaksi 20 Jan 2025 575

Jakarta, Neropong.com – Presiden RI Prabowo Subianto meminta maaf kepada orang tua dan anak-anak di Indonesia belum menerima manfaat dari program Makan Bergizi Gratis (MBG), secara fisik program Makan Bergizi Gratis tidaklah mudah dijalankan ke seluruh masyarakat.

“Saya minta maaf kepada semua orang tua, dan anak-anak yang belum menerima MBG,” kata Presiden Prabowo di Sumedang, Jawa Barat, pada Senin 20 Januari 2025.

Ia juga mengatakan, program Makan Bergizi Gratis baru saja dimulai, sehingga tidak bisa secara instan menjangkau seluruh anak Indonesia, secara fisik dan administratif, butuh waktu agar program ini bisa menjangkau seluruh anak-anak Indonesia.

Pihaknya menyoroti pentingnya proses pengamanan sehingga dana tepat sasaran tanpa mengalami penyimpangan. Namun untuk menyempurnakan program yang baru dimulai ini memerlukan waktu.

“Tapi, saya beri penekanan, diupayakan cari cara yang terbaik, tercepat, supaya semua anak-anak kita bisa merasakan,” ujar Prabowo. Ia memastikan dana untuk program Makan Bergizi Gratis tersedia dan digunakan berdasarkan kebutuhan.

“Saya jamin dananya ada untuk semua anak-anak Indonesia yang makan. Dan yang sudah tidak perlu makan ya tidak apa-apa. Beri jatahnya kepada yang perlu,” tegas dia.

Ia pun yakin bahwa di akhir tahun 2025, program MBG bisa menjangkau seluruh anak Indonesia secara merata. Sebanyak 31 provinsi di Indonesia telah melangsungkan program MBG dengan total 238 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG).

Periode pertama program tersebut, yakni Januari-April 2025, menargetkan 3 juta penerima manfaat program MBG. Tahapan selanjutnya yaitu April-Agustus 2025 pemerintah menargetkan jumlah penerimanya bertambah jadi 6 juta. []

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Related post
Milad ke-37, Jufi Apresiasi Peran LPPOM sebagai Pionir Sertifikasi Halal dan Mitra Kemanusiaan

Redaksi

07 Jan 2026

Jakarta, Neropong.com — Jurnalis Filantropi Indonesia (Jufi) menyampaikan ucapan selamat milad ke-37 kepada Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika (LPPOM). Selama 37 tahun pengabdiannya, LPPOM dinilai konsisten menjadi pionir sertifikasi halal di Indonesia serta memberikan kontribusi nyata bagi umat dan bangsa. Ketua Dewan Pembina Jufi, Ibnu Syafaat, menilai LPPOM memiliki posisi strategis dalam sejarah perkembangan …

Kabar Gembira, BPJPH Buka Kuota 1,35 Juta Sertifikasi Halal Gratis 2026 bagi UMK

Redaksi

05 Jan 2026

Jakarta, Neropong.com – Kabar gembira di awal tahun 2026 ini bagi pelaku Usaha Mikro dan Kecil (UMK) di seluruh Indonesia. Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Republik Indonesia kembali membuka kuota Sertifikasi Halal Gratis atau SEHATI Tahun 2025. Kuota sebanyak 1,35 juta sertifikat halal gratis tersebut merupakan bentuk fasilitasi pemerintah bagi pelaku UMK di seluruh …

Muhammadiyah Minta Semua Pihak Fokus Hadapi Bencana, Jangan Dibawa Politis

Redaksi

20 Des 2025

Jakarta, Neropong.com Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir mengajak semua pihak untuk fokus dalam menanggulangi pascabencana hidrometeorologi banjir bandang hingga longsor yang sporadis di tiga provinsi Pulau Sumatra–Aceh, Sumatera Utara (Sumut), Sumatera Barat (Sumbar). Dia pun meminta semua pihak berempati, dan tak mengambil sikap politik dalam penanggulangan pascabencana, di mana pencarian korban masih berlangsung dan …

MUI DKI Jakarta Dirikan Pusat Layanan Kesehatan dan Pemberdayaan Keluarga

Redaksi

11 Des 2025

Jakarta, Neropong.com – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi DKI Jakarta melalui Bidang Perempuan, Remaja, dan Keluarga (PRK–MUI) meluncurkan program strategis berupa pendirian Pusat Layanan Kesehatan dan Pemberdayaan Keluarga MUI DKI Jakarta bekerja sama dengan Klinik Utama Asshomadiyah Health Care. Peluncuran ditandai dengan penandatanganan MoU pada 9 Desember 2025, berbarengan dengan Rapat Paripurna MUI DKI Jakarta. …

Kemenag Raih Dua Penghargaan dari KPK di Hari Antikorupsi Sedunia 2025

Redaksi

11 Des 2025

Jakarta, Neropong.com Kementerian Agama mencatat dua capaian penting pada Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (HAKORDIA) 2025 yang digelar di Kantor Gubernur DIY, Selasa 9 Desember 2025. Selain meluncurkan Seri Buku Pendidikan Antikorupsi lintas agama hasil kolaborasi dengan KPK, Kemenag juga meraih dua penghargaan nasional atas kontribusinya dalam penguatan integritas di masyarakat. Penghargaan pertama diberikan kepada Kementerian …

Peduli Sumatera dan Palestina, BWI Gelar Waqf Run 2025

Redaksi

09 Des 2025

Jakarta, Neropong.com – Sebagai wujud kepedulian pada sesama, Badan Wakaf Indonesia (BWI) menggelar Wakaf Fun Run (Waqf Run) 2025 untuk menghimpun wakaf uang dan donasi bagi korban bencana di Sumatera dan untuk rakyat Palestina. Kegiatan yang akan diikuti 2.500 peserta dari semua lapisan masyarakat itu bertema “Berlari, Berwakaf, Peduli Palestina” berjarak tempuh lima kilometer (5K) …