Home » Berita » Ekonomi » Migrasi ke BSya pada Oktober 2025, BCA Syariah Akan Tutup M-Banking Lama

Migrasi ke BSya pada Oktober 2025, BCA Syariah Akan Tutup M-Banking Lama

Redaksi 07 Agu 2025 202

Jakarta, Neropong.com – PT Bank BCA Syariah menargetkan seluruh nasabah telah bermigrasi ke aplikasi mobile banking BSya, pada Oktober 2025. Seiring dengan itu, perusahaan menyiapkan penutupan bertahap aplikasi lama yang masih digunakan sebagian nasabah.

Presiden Direktur BCA Syariah Yuli Melati Suryaningrum mengatakan langkah ini menjadi bagian dari strategi perseroan dalam memperkuat fondasi digital, serta mendorong pertumbuhan jumlah nasabah secara agresif.

“Kalau pengguna BSya itu, mungkin sekarang baru 40.000-an ya. Masih ada juga yang pakai aplikasi mobile banking yang lama. Nah, kita targetkan Oktober itu sudah migrasi semua,” kata Yuli dalam kegiatan pemaparan Kinerja BCA Syariah 1 Semester 2025, di Jakarta, Rabu 6 Agustus 2025.

Menurut Yuli, mempertahankan dua sistem aplikasi sekaligus membuat operasional menjadi tidak efisien. Apalagi, aplikasi lama sudah mulai tertinggal dari sisi fitur dan pengalaman pengguna.

“Di mobile banking yang lama, misalnya, enggak ada top-up Flazz. Terus kita lihat di IG ada yang nulis, ‘Ini gimana sih mobile banking BCA Syariah kok belum bisa top-up Flazz?’ Nah, di BSya sudah bisa,” ujarnya.

Dia memastikan bahwa penutupan aplikasi lama akan dilakukan secara bertahap, menyesuaikan kesiapan nasabah. Tidak seperti induknya, PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA), yang tetap mempertahankan dua aplikasi karena skala dan jumlah nasabahnya sudah jauh lebih besar, BCA Syariah memilih untuk merapikan sistem sejak awal.

“Kalau BCA induk bisa maintain dua [aplikasi] karena user-nya sudah besar. Kalau BCA Syariah masih manageable untuk ditutup,” imbuhnya. Melalui BSya, BCA Syariah berharap bisa menarik lebih banyak nasabah baru dan memperluas adopsi layanan digital sebagai fondasi untuk ekspansi produk keuangan lainnya ke depan.[]

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Related post
Bank Mandiri-Materai.ID Perkuat Penerimaan Negara Lewat Layanan e-Meterai

Redaksi

28 Agu 2025

Jakarta, Neropong.com – Bank Mandiri terus berkomitmen memperkuat perannya sebagai mitra strategis pemerintah dalam mendukung pembangunan nasional dan optimalisasi pendapatan negara. Bersinergi dengan PT. Satulink Lintas Indonesia (Materai.ID), Bank Mandiri menghadirkan layanan pembelian Meterai Elektronik (e-Meterai) melalui fitur Sukha di Livin’ by Mandiri. Langkah ini menjadi wujud nyata sinergi perbankan dan pemerintah dalam memperluas akses …

BCA Syariah Gelar Journalist Writing Competion 2025

Redaksi

26 Agu 2025

Jakarta, Neropong.com – PT Bank BCA Syariah (BCA Syariah) menggelar Journalist Writing Competion (JWC) 2025 untuk memperkuat literasi keuangan syariah di Indonesia. Kompetisi tersebut diadakan dalam acara  Media Gathering bertema “BSya, Menemani Langkah Penuh Berkah” di Jakarta, Senin 25 Agustus 2025. Direktur BCA Syariah, Ina Widjaja mengatakan, bahwa peran media sangat penting dalam memberikan informasi …

Sambut HUT ke-80 Republik Indonesia, BCA Syariah Ajak Karyawan Donor Darah

Redaksi

16 Agu 2025

Jakarta, Neropong.com  – PT Bank BCA Syariah menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia dengan menyelenggarakan kegiatan donor darah dan periksa kesehatan gratis, bertempat di Kantor Pusat BCA Syariah, Jakarta, Jumat 15 Agustus 2025. Dalam kegiatan ini BCA Syariah bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) dan Rumah Sakit Hermina. Direktur BCA Syariah Ina Widjaja …

Mendag Resmi Buka Jakarta Muslim Fashion Week 2026

Redaksi

12 Agu 2025

Jakarta, Neropong.com – Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Budi Santoso secara resmi membuka perhelatan Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2026 di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Selasa 12 Agustus 2025. Acara Jakarta Muslim Fashion Week 2026 ini mengangkat tema ‘Essential Lab’ akan dimulai pada bulan November 2025 mendatang. Tak hanya itu JMFW juga bertujuan untuk menjadikan Indonesia …

Bank Muamalat Genjot Bisnis Pembiayaan Emas

Redaksi

12 Agu 2025

Jakarta, Neropong.com – Pembiayaan emas PT Bank Muamalat Indonesia Tbk melalui produk Solusi Emas Hijrah mencatatkan pertumbuhan signifikan sepanjang semester pertama tahun ini. Seiring meningkatnya minat masyarakat terhadap kepemilikan emas, Bank Muamalat optimistis terhadap pertumbuhan bisnis pembiayaan logam mulia tersebut. Head of Retail Financing Bank Muamalat Agus Andipratama Amir mengatakan, total pembiayaan emas Bank Muamalat …

BCA Syariah Catatkan Laba Bersih 100 Miliar Semester 1 2025

Redaksi

06 Agu 2025

Jakarta, Neropong.com – PT Bank BCA Syariah mencatatkan pertumbuhan laba bersih sebesar 12% secara tahunan (YoY) menjadi Rp100 miliar pada semester I 2025. Kenaikan laba ini didukung oleh pendapatan dari pembiayaan, peningkatan dana murah, dan efisiensi operasional. Total aset BCA Syariah juga mengalami lonjakan 18,2% YoY menjadi Rp17,6 triliun. Pertumbuhan ini mencerminkan kinerja keuangan yang …